PERALATAN PEMBORAN
ANJUNGAN
Jenis
platform secara umum dapat diklasifikasikan menjadi dua kelompok, yaitu Fixed
platform dan Mobile platform.
FIXED PLATFORM
Fixed
platform merupakan "daratan" buatan. Rig berada di platform sampai
operasi pemboran selesai. Semua keperluan peralatan dan material berada di
platform. Fixed platform banyak digunakan untuk operasi pemboran pada laut
dangkal, misalnya laut Utara Jawa. Tetapi sekarang telah dikembangkan untuk
laut dalam, misalnya di North Sea.
MOBILE PLATFORM
Mobile
platform dibagi lagi yaitu Bottom Supporting Platform dan Floating Platform.
a.
Bottom Supported Platform
Jenis-jenis
anjungan pemboran lepas pantai yang termasuk dalam kategori Bottom Supported
Platform antara lain adalah Drilling Barge, Sub-mersible Platform, dan Jack Up
Platform.
Drilling Barge
Drilling
barge dioperasikan untuk pemboran di daerah rawa atau laut yang sangat dangkal.
Barge ini duduk di dasar rawa atau laut, stabil tidak terpengaruh oleh cuaca
dan pasang surut.
Submersible
Submersible
sebenarnya floating platform. Bila dioperasikan pada laut dangkal, submarsible
ini didudukkan pada dasar laut dan berfungsi sebagai drilling barge.
Jack-Up
Jack-up
berbentuk semacam barge, berukuran besar dan tidak punya propeler sendiri
sehingga untuk menuju ke lokasi harus ditarik dengan kapal tunda. Jack-up
dilengkapi dengan kaki-kaki yang terdiri dari tiga, empat, lima kaki
atau
lebih. Pada posisi pemboran, kapal diangkat berdiri di atas kaki, cukup tinggi
di atas air serta diatas jangkauan ombak. Kedalaman laut sesuai dengan panjang
kaki jadi terbatas pemakaiannya.
Jack-up
stabil, tidak terpengaruh oleh cuaca, arus dan ombak. Semua peralatan berada di
atas kapal. Pada pemboran pengembangan, biasanya sebelum pemboran dimulai
terlebih dahulu dipasang jacket, kemudian dipasang conductor dan ditumbuk. Pada
pemboran explorasi biasanya digunakan mudline suspension, dan dari mud line
suspension casing disambut ke atas sampai platform.
b.
Floating Platform
Jenis-jenis
anjungan pemboran lepas pantai yang termasuk dalam kategori Floating Platform
antara lain adalah Semi-submersible Platform, dan Drill Ship.
Semisubmarsible
Semisubmasiible
berbentuk semacam kapal dan pada umumnya tidak mempunyai propeler sendiri
sehingga untuk menuju lokasi harus ditarik dengan kapal tunda. Karena sifatnya
mengapung, sehingga dapat dipengaruhi arus, ombak dan pasang surut. Untuk
mengatasi masalah tersebut harus dijangkar.
Sistem penjangkaran ada dua macam, yaitu :
1.
Conventional
Mooring System
2.
Dinamic
Positioning
3.
Untuk
penyelesaian sumur dapat dilakukan :
4.
Dengan
Christmastree pada Platform
5.
Dengan
Christmastree di dasar laut.
Drill ship
Drill
ship merupakan bentuk kapal sepenuhnya dan dilengkapi dengan propeler sendiri.
Karena sifatnya mengapung sehingga sangat dipengaruhi oleh arus, ombak dan
pasang surut. Untuk mengatasi pengaruh tersebut harus dijangkar seperti
submarsible. BOP dipasang di dasar laut dan untuk penyelesaian sumur dapat
dilakukan :
Christmastree di dasar laut
Christmastree pada platform
Tidak ada komentar:
Posting Komentar